Sejak tahun 2003, saya sudah resmi menjadi anak kos sampai dengan sekarang. Walau kadang diselingi dengan tinggal di rumah dinas, tapi prinsipnya kurang lebih sama. Anak kos, di rantau, sendirian. Toh tidak ada istilah anak rumah dinas kan?
Jadi anak kos itu enak tidak enak. Enak karena lebih dekat ke kantor atau ke kampus, dituntut untuk belajar mandiri sejak dini dan belajar bagaimana cara bersosialisasi. Tidak enaknya adalah ketika sedang sakit, atau saat liburan tanpa aktifitas untuk mengisi waktu senggang.
Setelah bertahun-tahun jarang pulang, saya memiliki beberapa aktifitas yang menjadi andalan untuk mengisi waktu luang. Nah, berikut ini beberapa aktifitas yang pernah (dan masih) saya lakukan untuk mengisi waktu senggang di perantauan.

Olahraga
Seharusnya, olahraga adalah aktifitas rutin yang dilakukan oleh semua orang. Namun entah kenapa, saat di kosan itu rasa ingin berolahraga lebih tinggi daripada saat di rumah. Kalau di rumah itu, hasrat dan panggilan untuk rebahan itu jauh lebih tinggi dan lebih menarik!
Untuk olahraga yang saya pilih kebanyakan adalah olahraga yang bisa dilakukan sendiri dan tidak terlalu jauh dari kosan. Contohnya saja jogging dan berenang. Belakangan saya lebih aktif bersepeda, karena tidak terlalu melelahkan. Apabila ada teman-teman, kadang kami bermain badminton dan futsal.
Naik Gunung
Meski cuma saya lakukan satu kali, naik gunung ini bisa jadi aktifitas menyenangkan untuk lari sejenak dari keriuhan aktifitas kantor atau kampus. Menyusuri jalan menanjak pegunungan dengan pemandangan hutan di kiri kanan bisa jadi pengobat stress yang cukup ampuh.

Sayangnya, aktifitas naik gunung ini baru dikenalkan ke saya di akhir masa kuliah saat di Surabaya kemarin. Sebagai penutup, kami menyusuri jalan hingga puncak Gunung Semeru dan kemping cerita di pinggiran Danau Ranukumbolo. Walau waktunya cukup singkat dan kaki serasa mau rontok, pengalaman naik gunung ini bikin kanget banget!
Memancing
Karena sudah bergeser ke arah timur Indonesia yang memiliki kekayaan laut super wah, saya mencoba untuk menikmati kembali hobi memancing yang sempat tertinggalkan. Memancing ini benar-benar aktifitas yang dapat mengisi waktu luang dengan sangat cepat.

Kesenangan yang di dapat saat memancing itu bisa sangat banyak. Mulai dari senang saat dapat ikan, senang bercengkrama dan tertawa dengan teman-teman, senang menikmati keindahan alam yang bisa kita lihat, dan senang saat bakar-bakar ikan dan makan bersama di tepian pantai. Komplit.
Tidak senangnya sih, paling saat tidak dapat ikan dan saat iuran sewa perahu. Ya kalau dihitung-hitung, sekali berangkat itu per orang bisa mengeluarkan uang yang cukup untuk membeli 3-4 kg ikan kerapu atau bobara di sini ya. Tapi, beberapa hal tidak bisa dibeli dengan uang kan?
Main Game!
Sebenarnya, main game adalah aktifitas paling favorit buat saya dan mungkin sebagian besar anak kos lain. Keseruannya, tantangannya, sampai cerita dan grafis yang disajikan itu bisa jadi hiburan yang tanpa sadar menghabiskan waktu luang tanpa terasa. Saya sendiri masih aktif bermain game sampai dengan pertengahan tahun kemarin.
Sayangnya, kepindahan saya ke kota ini membuat hasrat bermain game saya harus sedikit ditahan. Sebagai orang yang lebih nyaman bermain game di PC, saya jadi kurang menikmati main game di console atau ponsel. Dan membawa unit PC ke dalam pesawat itu sangat-sangat beresiko.
Untungnya, saya masih bisa menikmati main game-game ringan yang santai dan dirasa cukup untuk mengisi waktu luang saja. Malah, beberapa situs menyediakan game ringan dan casual untuk dimainkan tanpa harus di-install di laptop saya yang memiliki kapasitas penyimpanan terbatas ini.

Salah satunya adalah Solitaire.org. Situs ini menyediakan berbagai mini game untuk dimainkan secara langsung di webnya. Syaratnya cuma punya koneksi internet dan voilaa, saya bisa main beberapa game yang menghibur, menyenangkan dan mungkin juga punya beberapa memori saat jaman kuliah di awal 2000-an lalu.
Beberapa game favorit saya di Soiltaire.org adalah Zuma Legend, Hidden Object dan Mahjong. Kalau game Zuma Legend, sepertinya tidak usah dijelaskan lagi. Kabarnya ini game kebanggaan Phi-iN-iSe se-Indonesia raya. Hanya saja, tampilannya di sini agak berbeda dan terlihat sedikit modern. Secara gameplay sih sama-sama saja. Namun untuk yang punya memori dengan visual, rasanya masih sedikit kurang.

Game Hidden Object yang sering saya mainkan saat masih kuliah di Jakarta dulu ternyata ada di situs ini. Tema ruang juga lumayan banyak, diantaranya tema hotel, taman dan dapur. Sayangnya menurut saya versi di Solitaire.org ini tantangannya kurang seru. Mungkin karena levelnya yang sedikit juga. Hanya butuh sekitar 10-15 menit untuk menamatkan masing-masing tema yang ada.

Meski game-game yang ditawarkan itu terbilang game sederhana, rasanya cukup untuk sekedar menghibur dan mengisi waktu senggang. Misalkan saja, menunggu hujan reda saat akan pulang kantor. Game-game di Soiltaire.org bisa jadi pilihan juga.
Nah, itulah beberapa kegiatan yang pernah dan masih saya lakukan untuk mengisi waktu luang saya. Baik di kosan, atau juga di kantor. Di luar jam kerja tentunya.
Kalau kamu sendiri, apa kegiatanmu di waktu senggang?