Cermat Memilih Deposito Dengan Cermati

Sebagai seorang pegawai yang memiliki penghasilan sendiri, sekaligus juga menjadi mahasiswa yang senang kelayapan, ternyata menabung itu menjadi hal yang lumayan sulit untuk dilakukan. Apalagi saat awal-awal gajian plus melihat barang-barang diskonan dan penawaran tiket murah, wah bisa-bisa tabungan yang sudah terkumpul bukannya bertambah malah jadi berkurang. Karena alasan-alasan tersebut, sepertinya saya harus memilih cara lain untuk dapat menyimpan uang selain membuat rekening tabungan itu.

Mempertimbangkan banyak masukan dan beberapa bacaan, ternyata salah satu cara yang dapat dilakukan untuk ‘mengamankan’ uang tabungan yang sudah terkumpul adalah dengan membuat rekening deposito. Untuk yang belum tahu, secara sederhananya deposito adalah rekening tabungan berjangka. Biasanya, setiap bank memiliki penawaran pembukaan rekening dengan jangka waktu antara 1, 3, 12 atau bahkan 24 bulan. Dan atas penawaran tersebut, maka bank akan memberikan suku bunga yang kompetitif tergantung dengan jangka waktu yang kita pilih.

Dari sedikit penjelasan tersebut, maka saya sepertinya semakin yakin untuk membuka rekening deposito agar tabungan saya lebih aman dan tidak lagi terpakai untuk hal yang kurang bermanfaat. Namun ada sedikit hal yang menjadi pertanyaan buat saya. Kalau setiap bank memiliki penawaran bunga yang kompetitif dan berbeda-beda, bagaimana saya mengetahui bunga masing-masing bank tanpa harus ke bank tersebut?

Sebenarnya saya memang terpikir untuk mengunjungi satu-persatu bank yang ada di kota tempat saya tinggal. Hanya saja, tentu membutuhkan waktu setidaknya sehari penuh dan pastinya lumayan melelahkan. Tapi rupanya ada sebuah situs start-up yang bergerak di bidang finansial, yang dapat membantu saya memilih bank yang menawarkan deposito dengan bunga kompetitif. Situs ini namanya Cermati dan dapat diakses di alamat cermati.com. Begitu mendapat info tentang situs ini, saya langsung mengaksesnya melalui laptop.

Cermati Solusi Finansial

Kesan pertama saya mengunjungi situs Cermati adalah situs ini menawarkan beragam informasi finansial yang sangat lengkap. Mulai dari informasi tentang kartu kredit, pinjaman dan juga simpanan. Hampir semuanya disajikan dengan detail sesuai kebutuhan kita. Dan menariknya, semua dapat kita akses gratis tanpa harus melakukan pendaftaran. Kabarnya sih, Cermati ini didesain dan dibuat oleh tenaga-tenaga profesional baik di bidang IT maupun di bidang finansial. Jadi jangan heran kalau situsnya memang sangat menarik plus informasinya sangat bermanfaat!

Nah, karena sedang membutuhkan informasi terkait dengan deposito, maka saya langsung mengakses menu Simpanan, kemudian pilih menu Deposito. Pada halaman yang muncul, di bagian kiri kita dapat memasukkan kriteria rekening deposito yang ingin kita buat. Misalnya saja dengan mata uang Rupiah, nominal 10 juta rupiah dan tenor atau jangka waktu 3 bulan saja. Kemudian Cermati akan memunculkan daftar bank serta bunga yang mereka tawarkan plus nilai akhir dari deposito tersebut saat akhir periode nanti. Bank yang muncul juga sepertinya sangat lengkap, mulai dari bank-bank besar sampai bank yang mungkin di daerah saya tidak ada.

Mencari Deposito Terbaik

Dengan fasilitas yang disediakan oleh Cermati serta informasi yang diberikan, rasanya saya tidak perlu repot-repot ke bank untuk mencari informasi tentang penawaran deposito yang ada. Informasi dari Cermati rasanya sudah cukup untuk menentukan beberapa bank kandidat yang dapat dijadikan pilihan membuat rekening deposito ini nanti. Terima kasih Cermati.

1 COMMENT

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here