Menambah Tinggi Badan Dengan Yoga? Bisa Kok!!!

Masalah tinggi badan memang menjadi hal yang belakangan semakin sensitif, baik untuk cewek ataupun cowok. Buktinya dibandingkan zaman Joshua masih nyanyi Cit-cit-cuit, sekarang ini teknologi dan suplemen peninggi badan makin banyak aja dipromosikan. Malah enggak sedikit juga teman-teman pembaca blog yang meninggalkan komen tentang cara latihan atau olahraga untuk menambah tinggi badan. Walau banyak juga yang meninggalkan komen jualan suplemen tinggi badan itu tadi -__-“

Jujur saja, saya bukan ekspert di bidang seperti ini. Tapi dari apa yang saya baca dan pelajari, selain karena faktor turunan, asupan gizi dan umur, ternyata tinggi badan juga bisa dipengaruhi karena struktur tulang dan postur tubuh yang kurang baik. Contohnya sih saya sendiri memiliki postur tubuh yang agak membungkuk. Akibatnya kalau lagi tes kesehatan, tinggi badan saya suka berubah-ubah antara 169 sampai 173 cm. Entah mana yang benar.

Untuk mengatasi masalah tinggi badan karena postur yang salah tersebut, atau juga untuk membantu pertumbuhan agar tinggi badan cepat bertambah, ternyata bisa dibantu dengan melakukan yoga. Enggak sedikit kok teman-teman yang rutin melakukan yoga untuk hidup yang lebih sehat, dan tentu saja memberikan banyak efek positif untuk tubuh. Salah satunya ya masalah postur tubuh dan tinggi badan ini tadi. Biar enggak bertele-tele, berikut beberapa latihan gerakan yoga untuk memperbaiki masalah postur tubuh serta tinggi badan yang bisa kamu lakukan sendiri di rumah!

Gerakan Yoga Untuk Menambah Tinggi Badan

Pose Yoga Cobra Untuk Menambah Tinggi Badan
ilustrasi : www.yoga-health.info

Gerakan Cobra
Untuk gerakan awal adalah gerakan cobra yang membantu untuk membuat tulang belakang lebih rileks dan juga tertarik. Tujuannya sih supaya posisi tubuh yang cenderung bungkuk bisa kembali dibuat posisi normal. Untuk contoh gerakan bisa dilihat dari gambar di atas yah. Sebelumnya gerakan dimulai dengan posisi mau push-up, baru ke posisi di atas itu. Lakukan gerakan ini sekitar 3 menit sehari secara rutin.

Pose Yoga Cat Cow Untuk Menambah Tinggi Badan
ilustrasi : www.wholelifeyoga.com

Posisi Cat Cow
Posisi cat cow ini seperti gambar yang diatas, lakukan secara perlahan dengan mengatur pernafasan pula. Jangan terburu-buru melakukannya karena ini bukan soal jumlah repetisi yang dilakukan kok. Saat berpindah antar posisi, rasakan tulang punggung kamu tertarik, atau kalau saya seperti ada rasa ‘lega’ begitu. Gerakan ini juga dilakukan sekitar 3 menit setiap latihan.

Wheel Pose Posisi Latihan Yoga Untuk Tinggi Badan
ilustrasi : www.heykiki.com

Wheel Pose atau Chakrasana
Namanya sangat tidak saya kenal, tapi saya lebih senang menyebutnya dengan posisi kayang. Latihan ini sangat ampuh untuk membuat tulang belakang yang bungkuk menjadi berangsur ke posisi normal dan memperoleh postur tubuh yang baik. Walau kamu jago kayang, tapi posisi yang dianjurkan dimulai dari posisi tidur terlentang kok. Bukan dari posisi berdiri terus kayang seperti jaman pamer-pameran di SMP dulu (eh masih ada latihan kayang gak sih di SMP?). Anyway, untuk kayang gak usah lama-lama, tahan 1 sampai 2 menit aja kok.

Latihan Yoga Camel Pose Untuk Menambah Tinggi Badan
ilustrasi : www.yogaworksblog.com

Latihan Camel Pose
Untuk camel pose biasanya agak sulit jika tulang belakang masih kaku dan belum terbiasa dilatih. Latihan ini dimulai dengan posisi berdiri tegak menggunakan lutut dan kaki lurus ke belakang. Kemudian perlahan mulai condongkan tubuh ke belakang hingga tangan dapat menyentuh telapak kaki. Lalu tahan posisi ini antara 2 hingga 3 menit. Pertama kali melakukan posisi ini, tulang punggung saya seperti tertarik keras. Tapi setelahnya, rasanya lega dan malah kurang nyaman kalau berjalan bungkuk.

Perenggangan Kaki Latihan Yoga Untuk Tinggi Badan
ilustrasi : skimble.com

Latihan Alternate Leg Stretch
Nah kalau yang ini untuk membuat pinggang dan kaki menjadi lebih elastis. Caranya renggangkan kaki selebar mungkin, kemudian sentuh telapak kaki dengan menggunakan kedua tangan dan lakukan gerakan mencium lutut. Setelah itu tegakkan tubuh dan bernafas rileks, kemudian berpindah ke bagian kaki yang satunya. Lakukan gerakan ini bergantian. Untuk lama latihan, antara 3 sampai 5 menit saja.

Itulah beberapa latihan yoga untuk menambah tinggi badan atau memperbaiki postur tubuh. Sayangnya saya sendiri masih kurang rutin melakukan latihan-latihan tersebut karena kesibukan. Semoga teman-teman bisa lebih rajin dan memperoleh hasil yang memuaskan. Anyway, selain pose di atas, latihan apa yang biasa teman-teman lakukan untuk menambah tinggi badan atau memperbaiki postur tubuh?

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here