4 Ide Desain Taman Mewah dan Estetik di Halaman Rumah

Memiliki rumah dengan taman yang mewah dan luas tentu menjadi impian bagi setiap orang. Bagaimana tidak, karena keberadaan taman dapat membangun suasana yang asri dan nyaman bagi pemiliknya. Apakah kamu sedang merencanakan untuk membuat taman mewah nan estetik di rumah?

Jika iya, maka jangan lewatkan artikel yang satu ini karena akan membahas berbagai ide dan konsep desain taman mewah yang cocok untuk hunian kamu. Untuk persoalan budget, jangan khawatir! Karena kamu dapat memanfaatkan pinjaman bunga rendah dari produk KTA terbaik!

Persiapkan Hal Ini Sebelum Membuat Taman Mewah di Halaman Rumah

Halaman rumah memang area yang tepat untuk dibangun menjadi taman yang luas tempat kamu bersantai dengan keluarga. Sebelum membahas tentang rekomendasi berbagai desain estetik untuk taman kamu, sebaiknya kamu mempersiapkan beberapa hal.

Tujuannya, agar ketika kamu mulai membangun taman di halaman rumah, hasilnya akan sesuai dengan keinginan kamu dan juga lebih fungsional. Simak hal-hal yang harus kamu persiapkan di bawah ini:

●     Luas Area yang Dijadikan Taman

Pertama-tama, kamu wajib menentukan luas area halaman rumah yang akan dijadikan taman. Hal ini bertujuan agar kamu dapat membuat desain taman yang sesuai dengan area yang tersedia. Selain itu, mempersiapkan hal ini juga dapat membantu kamu untuk menentukan jenis taman yang akan dibangun.

Misal, kamu ingin membuat seluruh area halaman depan rumah dijadikan taman dan membagi beberapa area untuk ditanamkan tanaman yang berbeda. Untuk menentukan hal ini kamu dapat menggambar konsep sendiri atau menggunakan jasa arsitek landscape.

●     Gunakan Tanaman Eksotis

Menggunakan tanaman-tanaman yang eksotis pada taman yang akan kamu bangun dapat menjadi hal yang patut dipertimbangkan. Jika kamu menggunakan tanaman eksotis, dijamin akan terlihat lebih mewah dan estetik.

Banyak sekali pilihan tanaman eksotis yang dapat menjadi penghias taman mewah kamu. Misal, tanaman bonsai, tanaman hias dan sebagainya. Tidak hanya itu saja, kamu juga dapat memilih berbagai jenis tanaman sesuai dengan preferensi konsep taman rumah kamu.

●     Perencanaan Keuangan

Hal terakhir yang wajib kamu persiapkan adalah budgeting, karena aspek satu ini dapat menentukan taman di halaman rumah seperti apa yang kamu inginkan. Misal, kamu meluangkan budget yang cukup besar, maka taman yang tercipta dapat lebih besar dan luas.

Untuk lebih mudah, urusan budgeting ini kamu dapat memanfaatkan pinjaman dana tunai dari produk KTA terpilih. Alasan utamanya adalah apabila kamu menggunakan pinjaman KTA, biasanya beban cicilan tidak terlalu besar.

source:pexels

4 Desain Inspiratif untuk Taman Mewah Halaman Rumahmu, Wujudkan dengan Pinjaman Bunga Rendah!

Memiliki taman di area rumah berpotensi membuat penghuninya lebih sehat secara fisik dan mental. Hal tersebut dikonfirmasi oleh dr. Nitish Basant Adnani, yang mana manusia akan cenderung merasakan energi positif jika terpapar hal-hal alami, seperti tanaman hijau.

Nah hal ini jadi pertanda bahwa kamu wajib membuka lahan hijau di sekitar rumah. Jika kamu butuh ide dan konsep untuk desain taman kamu, intip ulasan berikut ini:

●     Desain Taman dengan Hamparan Bunga

Kamu dapat mengubah halaman depan rumahmu menjadi taman dengan hamparan bunga yang indah. Kamu dapat menanam berbagai variasi bunga di taman sesuai dengan keinginanmu. Misal, kamu membentuk area segi empat yang cukup luas untuk menanam 5 jenis bunga.

Jangan lupa untuk menambahkan esensi rumput halus agar taman rumah kamu terlihat lebih rapi. Desain taman ini diperuntukkan untuk kamu yang hobi menanam dan merawat bunga-bunga. Karena memiliki taman bunga ini butuh perhatian yang lebih untuk mengurusnya.

●     Desain Taman Bentuk Parabola

Menanam tumbuhan hijau di sekitar halaman rumah akan menawarkan suasana yang rindang dan tentu membuat kamu lebih bahagia. Salah satu ide desain taman yang dapat kamu coba adalah bentuk taman parabola.

Taman berbentuk parabola akan mengedepankan kesan unik karena desain melengkung setengah lingkaran. Kamu dapat menanam berbagai tumbuhan hijau, seperti pohon bonsai. Dijamin lebih estetik jika kamu memilih desain taman satu ini.

●     Desain Taman dengan Air Mancur

Jika halaman depan rumah kamu ingin terlihat lebih mewah dan luas, maka kamu wajib membangun taman serta air mancur. Kesan mewah akan tercipta jika kamu membentuk sebuah taman yang hijau serta keberadaan air mancur yang bening dan jernih.

Variasi tanaman yang dapat kamu pilih dapat berbagai macam, namun lebih baik pertimbangkan tanaman air yang dapat menghias air mancur. Selain itu, air mancur yang dibangun juga dapat kamu tambahkan ikan hias, seperti ikan koi dan sebagainya.

●     Desain Taman Mewah Gazebo

Ide inspiratif desain taman mewah yang terakhir adalah tambahan gazebo. Fungsi gazebo yang bermanfaat untuk hangout atau bersantai dapat kamu letakkan di taman depan halaman rumah. Kamu dapat membuat taman mewah dengan berbagai macam tanaman atau pohon rindang dan dikelilingi beberapa bangunan gazebo.

Hal ini tentu menambah suasana mewah dan estetik pada rumah kamu. Siapa yang tidak ingin halaman depan rumahnya estetik dengan keberadaan tanaman rindang dan gazebo? Desain ini dapat berfungsi bagi kamu yang sering bersantai di luar rumah bersama keluarga.

Mewujudkan taman mewah dan estetik di halaman rumah bukan lagi mimpi bagi kamu. Menciptakan taman di halaman rumah memiliki banyak manfaat untuk kesehatan fisik dan mental. Maka dari itu, bangun taman mewah yang khusus didesain untuk kamu!

Kabar baiknya, pinjaman bunga rendah sudah dapat digunakan untuk sumber budget membangun taman rumah. Sebuah rekomendasi paling tepat adalah digibank KTA yang memiliki tiga keunggulan terbaik untukmu.

Dengan mengandalkan pinjaman digibank KTA, kamu bisa mendapatkan dana berlimit hingga Rp200 juta dengan approval 60 detik. Apply tidak perlu melampirkan dokumen fisik dan cicilan dapat dilakukan hingga 36 bulan.

Menguntungkan, bukan? Tunggu apalagi? Ajukan pinjaman bunga rendah digibank KTA untuk segera miliki taman mewah dan estetik di halaman rumah! Informasi lebih lengkap, klik di sini!

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here