Tiket Pesawat App Traveloka : Mudah dan Cepat  

Traveloka meluncurkan aplikasi tiket pesawat baru-baru ini. Hal ini menjadi kabar baik bagi saya yang hobi traveling tapi tak suka ribet. Aplikasi ini tersedia untuk Android 4.0 ke atas dan iOS 7.0 ke atas.

Kemarin, saya iseng install aplikasi tiket pesawat ini untuk android di ponsel dan coba memesan tiket pesawat untuk liburan akhir tahun. Dengan aplikasi ini, ternyata pesan tiket pesawat jadi lebih mudah dan cepat. Apa menariknya tiket pesawat app dari Traveloka ini dibanding versi desktop?

Sebagai informasi, saya sudah biasa memesan tiket di Traveloka sebelumnya. Jika biasanya saya melakukan pemesanan melalui desktop, cara lebih praktis bisa saya lakukan dengan aplikasi tiket pesawat ini. Nah, agar tidak penasaran bagaimana mudahnya menggunakan aplikasi ini, berikut kelebihannya sesuai pengalaman saya:

Review Aplikasi Traveloka

Bisa sortir harga dan waktu keberangkatan
Awalnya sempat berpikir, apa proses pemesanan akan berbeda dengan yang di desktop biasanya, ternyata tidak berbeda, lho.

Saya hanya perlu menentukan kota asal-tujuan dan tanggal keberangkatan terlebih dahulu seperti biasanya. Setelah itu muncul daftar harga dan jam keberangkatan tiap maskapai. Di aplikasi ini, saya bisa membandingkan harga dari setiap maskapai sekaligus menyortirnya berdasarkan waktu keberangkatan, mau pagi, siang, sore atau malam. Untuk saya yang mencari tiket pesawat termurah, saya mengurutkan maskapai berdasarkan harga.

Setelah menyaring harga dan jam keberangkatan, akhirnya saya memilih Citilink yang menawarkan harga terbaik dan waktu keberangkatan yang cocok untuk perjalanan pulang-pergi.

Masih ada banyak pilihan metode pembayaran
Saya bersyukur karena Traveloka tidak mengubah pilihan metode pembayaran yang sudah ada sebelumnya mulai dari transfer via ATM, SMS Banking, Internet Banking sampai kartu kredit. Dengan tiket pesawat app ini, Anda masih bisa memilih metode pembayaran yang termudah menurut Anda. Saya sendiri memilih membayar dengan Mandiri Clickpay sama seperti saat memesan tiket melalui desktop karena cepat dan mudah.

Satu lagi yang menyenangkan, jika Anda memiliki voucher, Anda bisa memasukkan kodenya di sini untuk mendapatkan potongan harga tiket pesawat. Harga tiket akan dipotong sesuai nilai voucher yang ada. Sayangnya, kemarin saya tidak memiliki voucher potongan harga.

aplikasi mobile tiket traveloka

Kalau bingung, bisa tanya ke Customer Service
Aplikasi tiket pesawat dari Traveloka ini tergolong masih baru dibanding aplikasi serupa dari pesaingnya. Jika Anda mengalami kesulitan menggunakannya, ada fitur live chat dengan Customer Service yang siap membantu Anda dalam proses transaksi. Saya sendiri tidak mengalami kesulitan berarti karena proses dan cara kerja tiket pesawat app dari Traveloka ini benar-benar mudah, padahal ini pertama kalinya saya menggunakan aplikasi ini.

Nah, ini yang paling saya suka
Ini dia yang paling menarik. Setelah proses pembayaran selesai, e-tiket tak hanya dikirim ke email dan SMS seperti biasanya, tapi juga langsung muncul di aplikasi ini, langsung muncul notifikasinya Yang lebih asyik lagi, saya tak perlu mencetak e-tiket seperti dahulu saat memesan melalui desktop. Saya hanya perlu menunjukkan e-tiket saat melakukan check in di bandara nanti.

Setelah install dan mencoba sendiri, saya akan menggunakan aplikasi ini kembali untuk memesan tiket pesawat nanti.

Bagi saya yang malas dengan sesuatu yang ribet, aplikasi ini membantu sekali. Saya tidak perlu lagi menyalakan laptop atau mencetak e-tiket untuk check in di bandara. Maklum, belum punya printer, hehe…

2 COMMENTS

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here